Berbagai Manfaat Yang Akan Kamu Dapatkan Jika Gap-year

Berbagai Manfaat Yang Akan Kamu Dapatkan Jika Gap-year

Artikel ini berisi mengenai pengertian dari istilah gap year dan manfaat yang dapat kamu peroleh dari Gap-year.

Jujur, aku banga banget dengan teman-teman yang berani untuk mengambil keputusan untuk gap-year atau biasa disebut dengan "cuti" setahun dari kesibukan aktivitas sekolah.

Gap year merupakan istilah populer yang digunakan untuk menggambarkan siswa yang mengambil waktu kosong sebelum masuk jenjang pendidikan yang lebih tinggi atau dengan kata lain menunda waktu untuk mengambil kesempatan menjalankan pendidikan di perguruan tinggi setelah jenjang SMA. Biasanya jangka waktunya adalah setahun atau sampai mendapatkan kesempatan untuk masuk kuliah.

Baca Juga : Mengenal Lebih Dalam Mengenai Logo OSIS

Jangan bersedih, gap-year bukanlah pilihan yang buruk loh. Dengan "menunda" untuk kuliah tahun ini, kamu bisa melakukan berbagai hal-hal bermanfaat yang tidak dapat kamu lakukan saat bersekolah dahulu di bangku SMA maupun SMK.


Dengan melakukan Gap-year, akan banyak keuntungan yang akan kamu dapatkan dari gap-year. Berikut ini beberapa manfaat yang dapat kamu dapatkan jika kamu mengambil gap-year.


1. Terhindar Dari Pilihan Yang Salah

Pada masa gap-year, kamu memiliki banyak waktu untuk memahami berbagai potensi yang ada dalam diri kamu sebenarnya. Sehingga kamu dapat menemukan pilihan yang tepat bagi kamu. Bisa jadi fase gap-year ini dapat membuat kamu mengkaji ulang pilihan jurusan kuliah yang telah kamu tentukan sebelumnya.

Baca Juga : Waktu Terbaik Untuk Belajar Menurut Ahli

Baca Juga : Ketahui 3 Gaya Belajar Untuk Hasil Memuaskan Kemudian Hari

2. Melatih Untuk Tidak Bergantung Dengan Orang Lain.

Menjadi orang dewasa adalah berat, bukan hanya yang sedang berkuliah saja tetapi untuk yang gap-year pun. Dengan mengambil langkah gap-year, maka kamu akan menjadi pribadi yang lebih "kuat" dari sebelumnya, seperti contoh kamu harus bangun pagi untuk mencari uang, merawat dirimu sendiri, dan masih banyak lagi.


3. Dapat mengembangkan skill baru

Saat menjalani gap year, waktu luang yang kamu miliki bisa dimaksimalkan dengan mencari skill baru. Dengan majunya teknologi saat ini, pembelajaran mengenai hal-hal baru bisa didapatkan dengan mudah. Kamu bisa mulai meningkatkan rasa ingin tahu terhadap sebuah skill. Apabila kamu sudah menemukan dan mengembangkannya dengan baik, maka akan sangat berguna di dunia perkuliahan nanti.

Baca Juga : Tips Jitu Mengerjakan Soal Matematika

Baca Juga : Tips Ampuh Melatih Menulis Puisi Untuk Pemula

4. Punya Waktu Banyak Untuk Ujian Selanjutnya.

Nah, ini merupakan salah satu manfaat yang dapat kamu dapatkan apabila kamu mengambil keputusan untuk gap-year tahun ini. Dengan banyaknya waktu luang yang kamu miliki maka, kamu dapat membangun kemampuan diri untuk mempelajari materi-materi yang dahulu "terlewat" untuk dipelajari. Sehingga kamu akan lebih siap untuk menghadapi ujian selanjutnya.


5. Memiliki Pemikiran yang Lebih Terbuka

Tak dapat dipungkiri saat kamu mengambil keputusan untuk gap-year, tentunya akan banyak pihak yang merendahkan kamu. Kamu tidak perlu merasa kalah dengan pemikiran mereka, justru dengan pemikiran merekalah kamu dapat menunjukan dirimu kepada pihak-pihak yang merendahkanmu.

Baca Juga  : Perbedaan Antara SIMAK UI Reguler Dengan SIMAK UI Paralel

Baca Juga : Contoh Soal Matematika dan Pembahasannya Untuk Persiapan UTBK

So, daripada kamu masih bimbang dengan pilihan kamu setelah lulus sekolah. Lebih baik apabila kamu mengambil suatu langkah super dan hebat menurutku, yaitu gap-year. Jika ada pertanyaan terkait postingan kali ini, jangan sungkan-sungkan untuk meninggalkan komentar ya. 

Maaciww, Salam Sukses 😃😃

Tampilkan Komentar
Sembunyikan Komentar

Belum ada Komentar untuk "Berbagai Manfaat Yang Akan Kamu Dapatkan Jika Gap-year"

Posting Komentar

Terima kasih Telah Berkomentar!!

Untuk Mendapatkan informasi-informasi terkait SNMPTN, SBMPTN, dan Ujian Mandiri kunjungi
Pojokmading.blogspot.com

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel