Peserta disarankan Membawa Surat Negatif Covid-19 Untuk Tes UTBK di UPN Veteran Jakarta

Peserta disarankan Membawa Surat Negatif Covid-19 Untuk Tes UTBK di UPN Veteran Jakarta





Halo sahabat mading !

Bagaimana kabarmu saat ini? Aku berharap kamu dalam keadaan sehat walafiat ya, Amiin... Ujian Tulis Berbasis Komputer yang akan dilaksanakan dalam waktu yang cukup dekat kira-kira 2 sampai 3 minggu lagi aku sangat berharap kamu telah mempersiapkan yang terbaik untuk ujian nanti. Aku mau membagikan informasi untuk kamu yang mengambil tes di UPN Veteran Jakarta, Yuk disimak artikelnya..



Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Veteran Jakarta mengimbau peserta UTBK yang memilih kampus mereka sebagai lokasi ujian untuk membawa surat negatif COVID-19. Surat tersebut boleh berdasarkan hasil rapid test, swab antigen, maupun swab PCR.


"Untuk pelaksanaan UTBK-SBMPTN di Kampus UPNVJ memang 'disarankan' untuk melakukan rapid test terlebih dahulu untuk berjaga-jaga agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan. Minimal rapid, yang penting keterangan bebas COVID (hasil rapid test, swab test, atau swab PCR)," seperti dikutip dari keterangan Humas UPN Veteran pada, Selasa (30/3/2021).


Baca Juga : Ini 14 Provinsi Yang Memperbolehkan Sekolah Tatap Muka Dilangsungkan

Baca Juga : Tak Hanya Jalur SNMPTN, UI Juga Membuka 4 Jalur Sekaligus

Baca Juga : Hal Yang Harus Kamu Ketahui Terkait UTBK 2021


Hanya saja hingga kini belum diputuskan apakah peserta wajib membawa surat negatif COVID-19 saat ujian nanti. UPN Veteran Jakarta masih melakukan pembahasan terkait hal tersebut dengan dengan Satgas COVID-19 Kota Depok dan Jakarta Selatan.


Dengan begitu, membawa surat negatif COVID-19 bagi peserta UTBK UPN Veteran Jakarta merupakan imbauan jika memungkinkan dilakukan oleh para peserta, "Untuk wajib atau tidaknya UPNVJ masih menunggu masukan dari Satgas Covid daerah Depok dan Jakarta Selatan. Kami memang menyarankan untuk membawa surat rapid jika memungkinkan bagi peserta," terang dia.


Humas UPN Veteran Jakarta dalam keterangannya juga memastikan bahwa UTBK SBMPTN 2021 nanti akan dilaksanakan dengan menjalankan protokol kesehatan COVID-19 yang ketat, seperti pengukuran suhu tubuh. "Pada saat hari H pelaksanaan ujian, di UPNVJ pun tetap melaksanakan protokol kesehatan, seperti mengukur suhu dan lain-lain."


Sebelumnya, sebagai informasi membawa surat negatif COVID-19 telah menjadi salah satu syarat bagi peserta UTBK di Universitas Indonesia (UI) dan Institut Pertanian Bogor (IPB). Keputusan tersebut diambil setelah berdiskusi dengan satgas COVID setempat.


Baca Juga : (Opini) Setujukah Kamu Sekolah Tatap Muka Dibuka Tahun 2021?

Sumber : https://www.detik.com/edu/seleksi-masuk-pt/d-5513899/upn-veteran-jakarta-imbau-peserta-utbk-bawa-surat-negatif-covid-19

Tampilkan Komentar
Sembunyikan Komentar

Belum ada Komentar untuk "Peserta disarankan Membawa Surat Negatif Covid-19 Untuk Tes UTBK di UPN Veteran Jakarta"

Posting Komentar

Terima kasih Telah Berkomentar!!

Untuk Mendapatkan informasi-informasi terkait SNMPTN, SBMPTN, dan Ujian Mandiri kunjungi
Pojokmading.blogspot.com

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel